Ikuti Kami

Maria Geong Kritisi Rencana Membership Fee Pulau Komodo

"Dampak terbaik dari potensi dasar ini adalah sektor ekonomi. Pariwisata telah menciptakan peluang ekonomi di sektor usaha".

Maria Geong Kritisi Rencana Membership Fee Pulau Komodo
Calon Bupati Manggarai Barat dari PDI Perjuangan dan koalisinya, Maria Geong.

Manggarai Barat, Gesuri.id - Calon Bupati Manggarai Barat dari PDI Perjuangan dan koalisinya, Maria Geong menyatakan bahwa Kabupaten Manggarai Barat bisa dikatakan sebagai salah satu destinasi wisata sempurna. 

Baca: Anton Charliyan Sibak Temuan Parit Bersejarah Jahyang Salawu

Sebab, ujar Maria, di Manggarai Barat tak hanya terdapat kadal raksasa Komodo, tetapi juga kekayaan bawah laut. Selain itu, ada juga pemandangan gugus-gugus pulau yang menakjubkan. 

"Dampak terbaik dari potensi dasar ini adalah sektor ekonomi. Pariwisata telah menciptakan peluang ekonomi di sektor usaha seperti akomodasi, restoran, perjalanan wisata, perkapalan wisata, jasa transportasi darat-laut-udara, pertanian, peternakan, dan sektor lainnya. Ini juga berdampak pada peningkatan Penerimaan Negara Bukan Pajak dan Pendapatan Asli Daerah," papar Maria, baru-baru ini. 

Maria melanjutkan, kesehatan sistem industri pariwisata perlahan-lahan mencemaskan. Salah satu penyebabnya adalah rencana pemberlakuan  membership fee di Pulau Komodo dan mungkin Pulau Padar serta highlight tourism attractions lainnya. 

"Kami telah mendiskusikan hal ini dengan berbagai pelaku pariwisata. Saya menemukan kecemasan dalam setiap poin yang mereka sampaikan. Cemas bila kebijakan ini diterapkan akan berdampak pada penghilangan tawaran itinerary favorit ke wisatawan yang diyakini akan berdampak pada kemungkinan pembatalan reservasi, menciptakan mata rantai negatif ekonomi pariwisata seperti  berkurangnya penyerapan tenaga kerja, tingkat konsumsi pertanian, perternakan dan sektor lainnya," ujar Maria. 

Baca: Fraksi Banteng Kritisi Pemko Medan Soal Narkoba & Air Bersih

Kecemasan ini, sambung Maria, mesti disuarakan oleh dirinya dan pasangan nya Silverius Sukur yang sedang berjuang memenangkan Pilkada Manggarai Barat 2020.  Sebab hal itu penting agar usaha pariwisata tetap bertumbuh sehat. 

"Oleh karena itu, saya dan Pak Sil berkomitmen mengusulkan kepada Presiden Republik Indonesia untuk mempertimbangkan dampak rencana ini. Ini penting agar alam yang sehat mampu memberikan kesejahteraan ekonomi bagi masyarakat lokal," ujar Maria.

Quote