Ikuti Kami

PDI Perjuangan Bakal Jaring Bakal Calon Kepala Daerah

Bambang DH memastikan proses penjaringan akan berlangsung terbuka, siapa pun bisa mengikuti asal memenuhi syarat.

PDI Perjuangan Bakal Jaring Bakal Calon Kepala Daerah
Ketua Bappilu DPP PDI Perjuangan, Bambang DH dan Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri. Foto: Tempo.co

Jakarta, Gesuri.id - PDI Perjuangan memastikan akan menjaring bakal calon kepala daerah untuk siap bertarung di pilkada serentak 2020.

Ketua Bappilu DPP PDI Perjuangan, Bambang DH memastikan proses penjaringan akan berlangsung terbuka, siapa pun bisa mengikuti asal memenuhi syarat.

Baca: Eva: Di Kongres V Belum Ada Nama Caketum Selain Megawati

"PDI Perjuangan tidak membatasi bakal calon semuanya bersifat umum. Siapa saja bisa mengikuti penjaringan asal memenuhi persyaratan," kata Bambang.

Proses penjaringan bakal calon kepala daerah harus dilakukan satu tahun sebelum pilkada.

Bambang menilai seleksi calon ekternal akan diperketat oleh PDI Perjuangan. 

Baca: Pramono Beri Sinyal ada Jabatan Baru di DPP PDI Perjuangan

Hal ini lanjut Bambang calon eksternal bila sudah jadi banyak yang lupa dengan komitmen partai yakni membesarkan partai.

Para kader PDI Perjuangan sendiri berharap calon kepala daerah berasal dari kader PDI Perjuangan sendiri.

Quote