Ikuti Kami

Pencipta Hoax, Ma'ruf Minta Ratna Sarumpaet Ditindak

"Ya harus ditindak, dan yang menindak adalah penegak hukum yang memiliki otoritas," ujar Ma'ruf di Purwakarta

Pencipta Hoax, Ma'ruf Minta Ratna Sarumpaet Ditindak
Cawapres KH. Ma'ruf Amin

Purwakarta, Gesuri.id - Drama dugaan penganiayaan Ratna Sarumpaet berakhir sudah, usai ibu dari artis Atiqah Hasiholan ini menyatakan bahwa dirinya berbohong. Menanggapi hal tersebut, calon Wakil Presiden RI nomor urut 01, Ma'ruf Amin mendorong penegak hukum untuk memproses kasus tersebut.

"Ya harus ditindak, dan yang menindak adalah penegak hukum yang memiliki otoritas," ujar Ma'ruf di Purwakarta, Jawa Barat, Rabu (3/10).

"Ya itu kita serahkan pada pihak yang punya kompetensi soal yang bagaimana menangani hoax-hoax itu," tambahnya.

Ma'ruf mengungkapkan dirinya menyayangkan sikap tim Prabowo-Sandi yang dengan kencang memainkan isu tersebut tanpa terlebih dahulu mencari tahu kebenarannya.

"Saya kira kalau sudah bohong tidak benar, ya dukungannya itu dukungan, saya tidak tahu bentuk apa, katanya itu bohong. Berita hoaks," ungkapnya.

Seperti diketahui, beberapa waktu lalu beredar kabar dugaan penganiayan yang menimpa Ratna Sarumpaet. Beberapa tokoh dari tim Prabowo-Sandi pun menuduh penganiayaan tersebut berlatar belakang politis dan menuding Jokowi lah pihak yang harus bertanggungjawab.

Namun kabar tersebut langsung tersebut langsung terbantahkan. Pasalnya, Ratna Sarumpaet langsung mengungkapkan bahwa dirinya telah berbohong dengan mengatakan dirinya dianiaya orang tak dikenal.

Quote