Ikuti Kami

Pilkada 2018, PDI Perjuangan: Target Tercapai

Wakil Sekretaris Jenderal PDI Perjuangan, Eriko Sotarduga menegaskan pelaksanaan Pilkada 2018 target PDI Perjuangan telah tercapai.

Pilkada 2018, PDI Perjuangan: Target Tercapai
Wakil Sekretaris Jenderal Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan, Eriko Sotarduga.

Jakarta, Gesuri.id - Wakil Sekretaris Jenderal Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan, Eriko Sotarduga menegaskan pelaksanaan Pilkada 2018 target PDI Perjuangan telah tercapai.

Pernyataan ini sekaligus menampik tudingan mantan Menko Kemaritiman Rizal Ramli yang menyinggung kekalahan politik dan rontoknya partai nasional pada Pilkada 2018. 

Baca: Eriko: Ada Pihak yang Ingin Pecah Koalisi

"Sebenarnya kalau mau dikaitkan langsung antara pilkada dengan partai itu tergantung juga. Sekarang apakah setiap partai melakukan gerakan-gerakan politik seperti yang dilakukan PDI Perjuangan terhadap seluruh strukturalnya maupun bacalegnya, maupun calegnya? Apakah semya itu pasti seperti itu? Itu kan kembalu ke partai masing-masing," sanggah Eriko kepada awak media di Kantor DPP PDI Perjuangan, Jalan Diponegoro, Menteng, Jakarta, Jumat (29/6).

Eriko mengatakan dirinya menjamin PDI Perjuangan memiliki struktural sampai ke tingkat anak ranting.

"Kami sangat mengevaluasi hal itu. Contoh, kebetulan salah satu daerah yang kami koordinasi itu Lampung, itu sampai tingkat kecamatan, desa, ada penanggungjawabnya," paparnya.

Lebih lanjut salah satu anggota Komisi VI DPR RI ini mengatakan hasil Pilkada tidak bisa langsung dikaitkan dengan Pileg dan Pilpres.

"Pilkada dengan Pileg dan Pilpres apa ada kaitannya secara langsung? Kan tidak. Contoh dalan hal koalisi, apakah semua partai melakukan koalisi itu bekerja dengan maksimal? Kan belum tentu," kata Eriko.

Eriko mengatakan momen Pilkada 2018 oleh PDI Perjuangan menjadikannya sebagai sarana untuk membuktikan apakah mesin partai telah bekerja dengan maksimal di daerah-daerah.

"Ini kan pemberitaan media saja yang menyampaikan bahwa PDI Perjuangan itu terpuruk dalam Pilgub. Tapi apakah Pilkada itu hanya gubernur saja, kab ada pilkada kota dan kabupaten," katanya.

Berdasarkan hal tersebut, PDI Perjuangan mengklaim telah berhasil mencapai target partai. Eriko menurutkan bahwa PDI Perjuangan berhasil memenangkan 60 persen pilkada kota dan kabupaten, jika dirata-ratakan dengan pilgub hampir mencapau 60 persen.

"Target kami 50 persen, jadi sudah dilalui. Dibandingkan dulu, kami hanya memenagkan kurang lebih tak sampai 25 persen, itu pilkada diseluruh daerah," ucapnya.

Baca: Hasil Pilkada Jadi Bahan Evaluasi Persiapan Pemilu 2019

Sedangkan di pemerintahan saat ini, Eriko melihat adanya peningkatkan 100 persen di mana setiap daerah berhasil mencapai 50 persen suara.

"Silahkan saja teman-teman jadikan ini acuan," ucapnya.

"Sekarang saya ingin sampaikan kembali apakah nanti partai yang dianggap memenangkan ini nanti saat Pileg juga akan mendapat suara yang banyak? Ini kan kembali lagi ke masyarakat, karena kalau kita lihat pilkada ini yang paling utama adalah figur masing-masing calon," imbuhnya.

Quote