Andreas Nilai PDI Perjuangan Jadi Korban "Framing" Politik

Andreas menilai ada informasi yang salah yang sengaja dihembuskan oleh oknum tertentu terkait OTT KPK Wahyu Setiawan.
Rabu, 15 Januari 2020 08:30 WIB Jurnalis - Heru Guntoro

Jakarta, Gesuri.id - Anggota DPR RI Fraksi PDI Perjuangan Andreas Hugo Pareira menilai ada informasi yang salah yang sengaja dihembuskan oleh oknum tertentu terkait Operasi Tangkap Tangan (OTT) KPK terhadap anggota KPU RI Wahyu Setiawan.

Ada informasi salah yang diembuskan oknum tertentu dan disebarkan kepada media. Terkait penangkapan Komisioner KPU Wahyu Setiawan, PDI Perjuangan mendukung proses hukumnya berjalan sesuai aturan, kata Andreas di Jakarta, Selasa (14/1).

Baca:Pengaturan PAW, Hasto: Tak Ada Negosiasi Hukum Positif

Andreas menegaskan bahwa PDI Perjuangan tidak akan menolerir jika ada pihak tertentu yang mendiskreditkan partainya dengan menggiring opini seolah-olah Sekjen PDI Perjuangan Hasto Kristianto terlibat dalam perkara Wahyu Setiawan.

Baca juga :