Bamusi Curigai Upaya Adu Domba Dari Ceramah Gus Baha

Menurut Gus Falah, apa yang disampaikan oleh Gus Baha soal peran perjuangan para kiai dan tokoh Islam juga selalu digelorakan Megawati.
Selasa, 24 Agustus 2021 09:00 WIB Jurnalis - Heru Guntoro

Jakarta, Gesuri.id - Sekretaris Umum PP Bamusi, Nasyirul Falah Amru (Gus Falah) mengungkapkan, ceramah Gus Baha secara komprehensif mengulas sejarah perjuangan mulai sejak 1908 (Budo Utomo), kemudian HOS Tjokroaminoto, hingga Bung Karno dan para kiai kala itu.

Ceramah Gus Baha secara terang benderang mengungkap proses perjuangan mulai dari Budi Utomo. Embrio dari bangsa Indonesia, yang kemudian kemerdekaannya diproklamirkan tanggal 17 Agustus 1945 merupakan kristalisasi dari perjuangan yang berkesinambungan, kata Gus Falah, Senin (23/8).

Menurut Gus Falah, apa yang disampaikan oleh Gus Baha soal peran perjuangan para kiai dan tokoh Islam juga selalu digelorakan oleh Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri serta tokoh PDI Perjuangan lainnya.

Baca:Basarah Serukan Gotong-royong Hadapi Tentara Siluman Covid

Baca juga :