Denpasar, Gesuri.id - Ketua DPD PDI Perjuangan Provinsi Bali, I Wayan Koster, membenarkan perwakilan Bali ikut melaporkan kejadian pembakaran bendera PDI Perjuangan yang terjadi di Jakarta.
Iya betul, ada perintah dari saya sebagai pimpinan partai di Bali, karena ada pihak yang membakar bendera PDI Perjuangan sebagai simbol partai dan melecehkan Ketua Umum PDI Perjuangan, Ibu Megawati Soekarnoputri, kata Koster.
Ia menegaskan pelaku atau dalang dari peristiwa tersebut harus ditindak tegas. Bali juga ikut melaporkan peristiwa tersebut karena harus mendukung supaya semangat dan kejadian itu tidak terjadi di Bali.
Baca:PDI Perjuangan Papua Kecam AksiPembakaranBendera