Budiman Paparkan Penyebab Dirinya Tak Jadi Anggota DPR

Politisi PDI Perjuangan Budiman Sudjatmiko mengaku tidak menjual mimpi saat berkampanye.
Senin, 23 Desember 2019 09:00 WIB Jurnalis - Heru Guntoro

Jakarta, Gesuri.id - Politisi PDI Perjuangan Budiman Sudjatmiko mengaku tidak menjual mimpi saat berkampanye sehingga membuat masyarakat enggan memilihnya lagi menjadi anggota Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia (DPR RI).

Dulu saya janjikan mimpi Undang-Undang Desa, tapi saya belum membuat apa-apa, suara saya dapat tertinggi. Ketika saya cuma bilang kalau sudah melaksanakan janji saya tapi tidak menawarkan mimpi UU baru, saya tidak terpilih lagi karena suara saya turun, ujar Budiman saat acara refleksi demokrasi akhir tahun 2019 di Condet Jakarta Timur, Sabtu (21/12).

Baca:BudimanSudjatmiko: Bangun Desa dan Indonesia Dengan Data

Budiman merasa jika rakyat membutuhkan mimpi, itu sebabnya tidak cukup jika dirinya hanya menjual pelaksanaan janji kampanye.

Baca juga :