Ganjar: Isu Jokowi Ketum PDI Perjuangan, Penumpang Gelap!

Ganjar: Saya meminta kita semua mewaspadai adanya penumpang gelap. Agar siapapun tidak membuat gerakan yang merusak nama baik seseorang.
Senin, 31 Oktober 2022 12:43 WIB Jurnalis - Haerandi

Jakarta, Gesuri.id - Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo menyebut isu Jokowi Ketua Umum PDI Perjuangan sengaja digulirkan oleh penumpang gelap untuk memecah belah tubuh partai kebanggaannya, PDI Perjuangan.

Baca:Sekjen Hasto: Sukarelawan Politik, Organisasi yang Cair

Saya meminta kita semua mewaspadai adanya penumpang gelap. Agar siapapun tidak membuat gerakan yang merusak nama baik seseorang, kata Ganjar dalam keterangan yang diterima, Minggu (29/10).

Menyoal suksesi ketua umum, kongres partai telah mengatur dengan rapi. Sehingga isu Jokowi merebut tongkat kepemimpinan PDI Perjuangan disebut Ganjar sebuah kengawuran.

(Ide Jokowi Ketum PDI Perjuangan Itu sebuah kengawuran dan imajinasi dari seorang yang tidak mengerti aturan di PDI Perjuangan, yang tidak mengerti relasi di antara kami di dalam partai, dan sangat sembrono, terangnya.

Baca juga :