Hasto Paparkan Tiga Pilar PDI Perjuangan Untuk Hadapi Tantangan Global 2026

Tiga pilar tersebut meliputi memperkokoh kedaulatan politik, berdikari dalam bidang ekonomi, serta berkepribadian dalam kebudayaan.
Sabtu, 17 Januari 2026 11:31 WIB Jurnalis - Heru Guntoro

Jakarta, Gesuri.id - Sekretaris Jenderal PDI Perjuangan, Hasto Kristiyanto, menegaskan bahwa partainya berpegang pada tiga pilar utama dalam menghadapi dinamika geopolitik global dan tantangan nasional. Tiga pilar tersebut meliputi memperkokoh kedaulatan politik, berdikari dalam bidang ekonomi, serta berkepribadian dalam kebudayaan.

Hal itu di sampaikan Hasto saat di temui di Surabaya, Sabtu (17/1/2026). Ia menekankan bahwa PDI Perjuangan menolak segala bentuk tekanan dan dominasi kekuatan asing yang dapat merugikan kepentingan nasional.

Kita menolak segala bentuk tekanan, ketergantungan, dan dominasi kekuatan asing maupun kepentingan ekonomi global yang merugikan bangsa, ujar Hasto.

Menurutnya, setiap kebijakan negara harus di jalankan berdasarkan Pancasila, Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945, serta kepentingan rakyat. Prinsip tersebut, kata dia, menjadi landasan untuk mewujudkan Indonesia yang berdaulat, adil, dan berkeadaban.

Baca:Inilah Profil dan BiodataGanjarPranowo

Baca juga :