Jakarta Gesuri.id - Keluarga besar PDI Perjuangan Cilacap melakukan penanaman pohon di seluruh wilayah Cilacap secara serentak, pada Minggu (10/1). Penanaman ini sebagai salah satu rangkaian Hari Ulang Tahun PDI Perjuangan ke-48.
Baca:Jokowi Puji Gerakan Tanam Pohon PDI Perjuangan Se-Indonesia
Secara simbolik penanaman pohon dilakukan di tepi sungai Serayu masuk Desa Kesugihan Kidul Kecamatan Kesugihan. Puluhan kader, struktur partai melakukan penanaman secara bersama-sama.
Ketua DPC PDI Perjuangan Taufik Nurhidayat mengatakan jika ada sekitar tiga ribu bibit pohon yang ditanam di sejumlah wilayah di Cilacap. Jenis pohon yang ditanam diantaranya albasia, dan juga cemara laut.