PDI Perjuangan Tetap Inginkan Ada Oposisi

Hasto: Mereka yang ada di luar pemerintah itu diperlukan dalam sehatnya demokrasi.
Senin, 01 Juli 2019 13:27 WIB Jurnalis - Gabriella Thesa Widiari

Jakarta, Gesuri.id - Sekretaris Jenderal PDI Perjuangan, Hasto Kristiyanto mengatakan dalam suatu pemerintahan dibutuhkan peran oposisi untuk menjaga keseimbangan demokrasi.

Mereka yang ada di luar pemerintah itu diperlukan dalam sehatnya demokrasi, ujar Hasto di Jakarta, Minggu (30/6).

Baca:Presiden Terpilih Jokowi Terapkan Ilmu Padi Saat ke KPU

Menurut Hasto, menjadi oposisi sama baiknya dengan partai yang bergabung dengan pemerintah. Dia memahami bahwa posisi politik di luar pemerintahan untuk menjaga keseimbangan, cek and balance dan juga menyiapkan opsi-opsi kebijakan.

Menjadi pihak di luar pemerintahan (oposisi) ini juga tugas yang terhormat bagi negeri, kata Hasto.

Baca juga :