Sikap Terbaru PDI Perjuangan-Gerindra Soal Amandemen UUD'45

"Pandemi covid ini membuat kemudian kami berpikir bahwa apapun, skala prioritas saat ini adalah gotong royong di dalam mengatasi pandemi".
Selasa, 24 Agustus 2021 15:00 WIB Jurnalis - Elva Nurrul Prastiwi

Jakarta, Gesuri.id - PDI Perjuangan dan Gerindra sama-sama melihat bahwa tensi wacana amandemen UUD 1945 sebaiknya diturunkan atau dilambatkan terlebih dahulu. Sebab yang lebih utama saat ini adalah mengenai penanganan covid-19.

Baca:Di Diponegoro, Ini Kesepakatan PDI Perjuangan Gerindra

Hal itu terungkap dari pernyataan Sekjen DPP PDI PerjuanganHasto Kristiyanto dan Sekjen Gerindra Ahmad Muzani, menjawab pertanyaan wartawan usai pertemuan pimpinan kedua partai, di Jalan Diponegoro, Jakarta Pusat, Selasa (24/8).

Dijelaskan Hasto, amandemen terbatas UUD 1945 merupakan isu penting bagi pihaknya. Bahkan itu sejalan dengan keputusan kongres V PDI Perjuangan demi mendorong adanya Haluan Negara yang diatur di dalam konstitusi.

Baca juga :