Dana Hibah Korban Gempa Palu Segera Cair

Anggaran yang sudah disiapkan sebesar Rp1,9 triliun. 
Selasa, 08 Oktober 2019 15:41 WIB Jurnalis - Effatha Gloria V.G. Tamburian

Jakarta, Gesuri.id - Pemerintahan Jokowi segera mencairkan dana hibah pembangunan rumah korban gempa Palu. Anggaran yang sudah disiapkan sebesar Rp1,9 triliun.

Itu dibuktikan dengan telah ditandatanganinya oleh Kementerian Keuangan (Kemenkeu) bantuan dana hibah tersebut kepada 3 bupati (Sigi, Donggala dan Parigi Moutong) dan 1 walikota (Palu) di Provinsi Sulawesi Tengah yang daerahnya terdampak korban gempa di Palu, September tahun 2018 lalu.

Baca:Sigit PastikanBantuan HibahBebas Potongan

Menurut Kepala Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) Doni Monardo, dana itu diharapkan dalam waktu 7 (tujuh) hari kerja sudah masuk ke rekening kas daerah. Selanjutnya akan ditransfer ke rekening perorangan kepada masyarakat yang terdampak bencana, baik yang rumahnya rusak berat, rusak sedang, dan rusak.

Masing-masing senilai Rp50 juta, Rp25 juta, dan Rp10 juta, kata Doni kepada wartawan usai mengikuti rapat intern di Kantor Presiden, Jakarta, Selasa (8/10) siang.

Baca juga :