Karolin: Pemuda Katolik Kutuk Keras Bom Katedral Makassar 

“Kami mengutuk keras aksi teror peledakan bom bunuh diri yang sangat keji, biadab dan tidak berprikemanusiaan”.
Minggu, 28 Maret 2021 14:39 WIB Jurnalis - Elva Nurrul Prastiwi

Jakarta, Gesuri.id - Pengurus Pusat (PP) Pemuda Katolik menyatakan dukacita yang mendalam, keprihatinan, dan simpati kepada para korban akibat serangan teror bom di Gereja Katedral, di Makassar, Minggu (28/3) pagi.

Baca:Sekjen Hasto: Bom Bunuh Diri Matikan Kemanusiaan Peradaban

Seperti diketahui, hariini bertepatan dengan Minggu Palma sebagai bagian dari rangkaian Pekan Suci Paskah tahun 2021 tanda dimulainya Pekan Suci sebuah tirakatan untuk menghormati rangkaian peristiwa penyaliban Yesus, hingga hari Paskah, telah terjadi aksi teror peledakan bom bunuh diri di depan Gereja Katedral Makassar (Gereja Hati Yesus Yang Maha Kudus).

Kami mengutuk keras aksi teror peledakan bom bunuh diri yang sangat keji, biadab dan tidak berprikemanusiaan, ujar Ketua PP Pemuda Katolik, Karolin Margret Natasa.

Hal senada dengan Kuria Keuskupan Agung Makassar yang menyampaikan keprihatinan atas bom bunuh diri yang terjadi. Untuk itu, umat Katolik diminta tetap tenang dan waspada. Insiden ini mengakibatkan Paroki Gereja Katedral Makassar membatalkan misa Minggu Palma pada hari ini hingga mulai siang hingga malam nanti.

Baca juga :