Sukses Bantu 2.100 Orang, Tia Rahmania Pacu Layanan Dokumen Kependudukan

Tia Rahmania: Saat ini kita sudah membantu 2.100 orang di Banten yang ingin membuat KTP, KK, ataupun akta kelahiran.
Rabu, 17 Mei 2023 10:05 WIB Jurnalis - Effatha Gloria V.G. Tamburian

Serang, Gesuri.id - Ketua BMI Provinsi Banten Tia Rahmania mengatakan saat ini BMI Provinsi Banten telah membantu 2.100 orang dalam membuat dokumen kependudukan.

Baca:Inilah Bacaleg Termuda PDI Perjuangan Boyolali, Mahasiswa Pengusaha Usia 21 Tahun

Saat ini kita sudah membantu 2.100 orang di Banten yang ingin membuat KTP, KK, ataupun akta kelahiran dan ini akan terus kita galakkan demi kepentingan masyarakat, ucap Tia, pada Selasa (16/5).

Banteng Muda Indonesia (BMI) Provinsi Banten memiliki berbagai program dalam kinerjanya, salah satunya program layanan pembuatan dokumen kependudukan.

Program ini untuk masyarakat Banten yang ingin membuat Kartu Tanda Penduduk (KTP), Kartu Keluarga (KK), maupun Akta Kelahiran.

Baca juga :