Ado Mas'ud Besuk Korban Gempa Mamuju di KRI dr Soeharso

Di KRI dr Soeharso ada sembilan warga yang dirawat, 7 orang perempuan dan 2 orang laki-laki. Mereka mengalami luka-luka dan patah tulang.
Senin, 25 Januari 2021 11:17 WIB Jurnalis - Hiski Darmayana

Mamuju, Gesuri.id - Wakil bupati Mamuju terpilih, Ado Masud, membesuk pasien korban gempa bumi di RumahSakitTerapungKRIdrSoeharso yang sandar di dermaga Lanal Mamuju, Sulbar, baru-baru ini.

Ado Masud ditemani Komandan Lanal Mamuju Letkol Marinir Laode Jimmy Herizal menyambangi para pasien dalam ruangan perawatan KRI dr Soeharso.

Baca:Ganjar Minta Masyarakat Tingkatkan Kewaspadaan

Kapal KRI dr Soeharso yang sandar di Lanal sekarang itu menerima pasien korban gempa yang membutuhkan perawatan yang serius. Tadi baru saja saya meninjau saudara-saudara kita yang dirawat di sana (KRI dr Soeharso),kata Ado saat melayat ke warga Padang Baka yang meninggal di tenda pengungsian, sekitar pukul 00.00 WITA.

Baca juga :