Aria Bima Harap Proyek Tol Dibiayai PMN Tepat Waktu

PT Waskita Karya diminta untuk melibatkan para pelaku usaha setempat khususnya Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM).
Rabu, 23 November 2022 14:16 WIB Jurnalis - Haerandi

Jakarta, Gesuri.id - Wakil Ketua Komisi VI DPR RI Aria Bima meminta proyek pembangunan jalan tol yang dibiayai melalui Penyertaan Modal Negara (PMN) dapat selesai tepat waktu. Permintaan tersebut sesuai dengan timeline pembangunan yang disampaikan oleh PT Waskita Karya kepada Komisi VI DPR RI dalam Rapat Dengar Pendapat (RDP).

Baca:BAGUNA PDI Perjuangan Bantu Korban Gempa Cianjur

Lebih lanjut, Wakil Ketua Komisi VI DPR RI Aria Bima mengatakan bahwa PT Waskita Karya diminta untuk melibatkan para pelaku usaha setempat khususnya Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) dalam pengelolaan Jalan Tol Trans Sumatera.

Sehingga memberikan dampak positif bagi pertumbuhan ekonomi setempat, ujar Aria Bima dalam membacakan kesimpulan RDP, di Gedung Nusantara I, Senayan, Jakarta, Selasa (22/11).

Diketahui, Komisi VI DPR RI menerima penjelasan terkait Penyertaan Modal Negara (PMN) Tunai tahun 2022 yang akan diterima PT Waskita Karya (Persero) Tbk sebesar Rp3 triliun, serta rencana right issue publik sebesar Rp980 miliar yang akan dilakukan Waskita Karya.

Baca juga :