Bagus Selo: Pengadaan 177 Yamaha N-Max untuk Kades, Logis

Ganti kendaraan dinas layak dilakukan, karena yang lama sudah berusia 5 tahun lebih.
Selasa, 03 Desember 2019 09:53 WIB Jurnalis - Effatha Gloria V.G. Tamburian

Karanganyar, Gesuri.id - Ketua DPRD Karanganyar yang juga Politikus PDI Perjuangan, Bagus Selo menyambut positif usulan belanja 177 unit Yamaha N-Max untuk kades/lurah di Karanganyar.

Alasannya karena menurut Bagus pengadaan kendaraan dinas tersebut logis.

Baca:Gantikan Endang Muryani,Bagus SeloPimpin DPC Karanganyar

Ganti kendaraan dinas layak dilakukan, karena yang lama sudah berusia 5 tahun lebih. Sesuai aturan, itu boleh. Apalagi untuk menunjang kerja kades/lurah, kata Bagus Selo dilansir dari gatracom, Senin (2/12).

Melalui mekanisme Badan Anggaran DPRD, usulan tersebut bahkan sudah disetujui dan ditetapkan di APBD tahun 2020. Bagus juga enggan mengiyakan belanja tersebut bentuk pemborosan. Penting diketahui, kendaraan dinas para kades saat ini Honda Mega Pro pengadaan tahun 2012 lalu. Namanya juga buat penunjang kegiatan, katanya diplomatis.

Baca juga :