Bupati Faida : Politik Sehat, Kunci Pembangunan Kemerdekaan

Kunci pembangunan ditentukan oleh politik yang sehat, dan generasi muda memegang peranan itu.
Sabtu, 18 Agustus 2018 10:19 WIB Jurnalis - Effatha Gloria V.G. Tamburian

Jember, Gesuri.id - Bupati Jember Faida mengatakan kunci pembangunan ditentukan oleh politik yang sehat. Untuk itu, dirinya berharap khususnya bagi para generasi muda agar mengambil peran positif yaitu membangun, dengan demikian pembangunan berjalan dengan lancar.

Baca:Bupati FaidaBerikan Beasiswa bagi Anggota Paskibraka

Hal itu ditegaskannya saat pagelaran drama kolosal yang dimainkan oleh pelajar SMA Negeri Pakusari dan SMP Negeri 1 Silo yang tergabung dalam Teater Gunung Sepikul, Teater binaan Kodim 0824 Jember, yang menampilkan sosok Burah, seorang petani asal Desa Jatian, Kecamatan Pakusari sebagai pahlawan.

Drama tersebut digelar sebelum upacara peringatan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia ke-73 di Alun-alun Jember, Jumat (17/8).

Pada kesempatan itu, Bupati Faida juga mengajak generasi muda untuk meraih kejayaan bangsa Indonesia seperti cita-cita para pahlawan.

Baca juga :