Bupati Lampung Barat Resmikan Gedung Baru Puskesmas 

Kesehatan itu merupakan modal dasar bagi diri seseorang. 
Jum'at, 18 Januari 2019 16:10 WIB Jurnalis - Hiski Darmayana

Lampung Barat, Gesuri.id - Bupati Lampung Barat (Lambar) Parosil Mabsus meresmikan gedung baru Puskesmas Rawat Inap Liwa, di Pekon Sebarus, Kamis (17/1). Turut hadir dalam kesempatan tersebut Dandim 0422 Letkol Kav Adri Nurcahyo, Kapolres Lambar AKBP Doni Wahyudi, Sekretaris Daerah Lambar Akmal Abd Nasir, SH, Ketua TP-PKK Partinia Parosil mabsus, Ketua GOW Lambar Gurti Mad Hasnurin, serta Ketua DWP Irma Akmal Abd Nasir.

Baca:Dana Kelurahan Telah Lama Digaungkan Bupati Lampung Barat

Dalam arahannya, Parosil mengatakan bahwa peningkatan fasilitas kesehatan ini bertujuan untuk memaksimalkan pelayanan kepada masyarakat. Sebab kesehatan itu merupakan modal dasar bagi diri seseorang.

Dan fasilitas puskesmas dapat digunakan untuk konsultasi sehingga sakit dapat dicegah, karena puskesmas dapat digunakan untuk konsultasi mencegah kita sakit, maupun di saat kita sakit, kata Politisi PDI Perjuangan itu.

Parosil berharap, puskesmas tidak hanya memiliki gedung yang bagus, namun pelayanan kesehatanannya juga harus baik. Kebutuhan masyarakat akan pelayanan kesehatan hanya dapat dicapai dengan kerjasama antar pemerintah dengan penyelenggara pelayanan kesehatan.

Baca juga :