Jakarta, Gesuri.id Pemerintah menargetkan Jalan Tol Layang Jakarta-Cikampek (Japek) diharapkan bisa beroperasi pada akhir November 2019 sehingga bisa turut memperlancar arus mudik Natal dan tahun baru 2020.
Progres konstruksi tol sepanjang 36,4 Km tersebut saat ini sudah mencapai 96,5%.
Baca:Jalan TolPertama di Ibu Kota Baru Beroperasi Akhir Oktober
Pada 23 September 2019 akan dimulai uji beban sehingga kita rencanakan pada November 2019, Insya Allah bisa operasional, kata Menteri PUPR Basuki Hadimuljono saat meninjau lokasi pembangunan Tol Layang Japek II di KM 13, Kamis (19/9).
Menurut Menteri PUPR, pembangunan Jalan Tol Layang Jakarta-Cikampek (Japek) II itu merupakan pekerjaan besar. Ada sekitar 9.000 tiang pancang yang dibuat dalam pembangunan tol ini, sehingga menjadikan tol Layang Japek II ini juga akan menjadi jembatan terpanjang di Indonesia.