Darmadi Ajak Masyarakat Jaga Persatuan dan Bijak Gunakan Medsos, Jadikan Sarana Pengawasan

Itu disampaikannya saat bertemu warga di Kecamatan Cilincing, Jakarta Utara.
Senin, 27 Oktober 2025 16:01 WIB Jurnalis - Effatha Gloria V.G. Tamburian

Jakarta, Gesuri.id - Anggota Komisi VI DPR RI Darmadi Durianto mengajak masyarakat untuk terus menjaga semangat persatuan dan kesatuan bangsa di tengah tantangan dan potensi perpecahan yang masih kerap muncul.

Hal itu disampaikannya saat bertemu warga di Kecamatan Cilincing, Jakarta Utara, dalam kegiatan dialog kebangsaan yang dihadiri oleh berbagai kalangan masyarakat.

Mari jaga persatuan di tengah banyaknya perpecahan. Karena di Cilincing ini juga saya lihat beraneka ragam. Tetapi semua ini satu, walaupun berbeda-beda tetapi tetap satu, kata Darmadi, dikutip pada Sabtu (26/10/2025).

Ia menekankan pentingnya menanamkan nilai Bhinneka Tunggal Ika sebagai pedoman hidup berbangsa di tengah keberagaman masyarakat Indonesia.

Itulah Bineka Tunggal Ika, Bapak-Ibu sekalian. Nah itu yang kita harapkan, Bapak-Ibu sekarang kan hasutani muda. Lewat apa? Lewat media sosial, lanjutnya.

Baca juga :