Dongkrak Pertanian, Karolin Jalin Kerjasama Dengan PERPADI

“Saya tidak mau nanti para petani mengeluh ke saya apabila gagal panen akibat bencana alam maupun non alam".
Jum'at, 01 Oktober 2021 19:02 WIB Jurnalis - Elva Nurrul Prastiwi

Landak, Gesuri.id - Bupati Landak Karolin Margret Natasa mengatakan kepada PERADI Kalimantan Barat agar dapat menjamin para petani di Kabupaten Landak dalam melakukan kerjasama tersebut mengingat ada risiko-risiko yang juga harus diperhatikan.

Baca:Tudingan PKI Terus, Budiman: Ada yang Mau Bangsa Ini Gila

Saya tidak mau nanti para petani mengeluh ke saya apabila gagal panen akibat bencana alam maupun non alam, apakah ada asuransinya atau tidak dan jaminannya seperti apa. Nanti ketika tidak ada permasalahan yang dicari pasti Bupati dulu bukan PERADI atau Buyer, ungkap Karolin, Jumat (1/10).

Persatuan Penggilingan Padi dan Pedagang Beras (PPERPADI) yang bertujuan untuk menwujudkan usaha penggilingan padi dan perberasan yang profesional, mandiri, tangguh, efisien, berdaya saing, berkelanjutan, berkerakyatan dan berkeadilan dalam rangka mewujudkan masyarakat agroindustri dan keseimbangan perekonomian pedesaan dan perkotaan.

Baca juga :