Festival Gerak Jalan Disabilitas Sofyan Tan : Orang Hebat Dilihat dari Pikiran dan Hatinya yang Sehat, Bukan Fisiknya

Menurutnya untuk urusan disiplin waktu, sudah menjadi kebiasaan bagi mereka.
Jum'at, 21 November 2025 05:55 WIB Jurnalis - Heru Guntoro

Medan, Gesuri.id Hujan lebat mengguyur Kota Medan sejak dini hari. Jam di handphone masih menunjukkan pukul 04.00 WIB. Namun satu persatu peserta dengan kursi roda dan alat bantu disabilitas lainnya sudah mulai meramaikan lokasi acara yang baru akan dimulai pukul 06.00 WIB.

Baju yang basah di badan, tak menyurutkan langkah. Disiplin, kompak, semangat dan penuh keceriaan, itulah kesan yang muncul ketika melihat ratusan peserta disabilitas hadir dalam acara Festival Gerak Jalan Disabilitas yang digelar Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) dan Komisi X DPR RI bekerjasama dengan National Paralympic Committee (NPC) Sumut di Kebun Bunga, Medan, Jumat (21/11).

Baca;GanjarPranowo Tegaskan Marsinah Lebih Layak

Dari jam 04.00 kami udah di sini, kumpul di Teladan ( Kantor NPC Sumut). Jam 02.00 pun udah antri mandi, ujar Yuli penyandang disabilitas kursi roda-atlet bowling paralympic.

Baca juga :