Ganjar: Kapasitas Museum Masih Terbatas, Infrastruktur Seni Memadai Diperlukan

Infrastruktur seni yang memadai diperlukan agar para seniman dapat memamerkan karya-karya mereka yang luar biasa.
Jum'at, 22 September 2023 12:00 WIB Jurnalis - Effatha Gloria V.G. Tamburian

Jakarta, Gesuri.id - Capres Ganjar Pranowo menyadari terdapat banyak karya seni di Indonesia namun museum-museum tidak mampu menampung semua karya tersebut.

Ini menunjukkan bahwa infrastruktur seni yang memadai diperlukan agar para seniman dapat memamerkan karya-karya mereka yang luar biasa. Seperti ARTJOG ini, ujarnya saat mengunjungi ARTJOG di Museum Nasional Jogja, baru-baru ini.

Ia bahkan menghabiskan waktu berjam-jam untuk menikmati berbagai karya seni yang dipamerkan oleh para seniman Indonesia.

Meskipun menghabiskan sehari penuh di Jogja dan berpartisipasi dalam acara lari, semangat Ganjar terasa membara. Didampingi oleh istrinya, Siti Atikoh, Ganjar dengan semangat menjelajahi setiap sudut museum untuk menikmati ratusan karya seni yang dipamerkan. Lukisan, foto, instalasi seni, pertunjukan seni, dan lainnya dapat ditemukan di sana.

Baca juga :