Guru Besar Fakultas Ekonomi Bisnis Undip Akui Tangan Dingin Ganjar di Jateng

Di antara indikator utama yang dimaksudkannya adalah partisipasi publik dan respons kepada publik ketika ada berbagai macam keluhan.
Kamis, 14 September 2023 07:46 WIB Jurnalis - Heru Guntoro

Jakarta, Gesuri.id - Guru Besar Fakultas Ekonomi Bisnis Universitas Diponegoro, Profesor FX Sugiyanto mengakui keberhasilan Ganjar Pranowo dan menjelaskan beberapa indikator yang bisa dicontoh oleh pemerintah daerah maupun instansi lainnya.

Ketika BPKP menjadikan Jateng selama Ganjar itu jadi Gubernur, saya pikir cukup masuk akal juga. Karena, ada beberapa indikator penting kalau kita bicara (good) governance itu, kata Sugiyanto, Rabu (13/9).

Di antara indikator utama yang dimaksudkannya adalah partisipasi publik dan respons kepada publik ketika ada berbagai macam keluhan. Termasuk transparansi, ketaatan kepada hukum hingga terkait proses pendemokrasiannya.

Baca:Junimart Sebut Tidak Ada yang Salah dalam VideoAzanGanjar

Baca juga :