Halim HD: Masyarakat Alami Sinisme yang Pahit dan Bisa Meninggalkan Jokowi

Mereka yang kritis, yang mempunyai visi tentang kehidupan negara dan berbangsa pasti akan meninggalkannya.
Minggu, 22 Oktober 2023 20:40 WIB Jurnalis - Effatha Gloria V.G. Tamburian

Jakarta, Gesuri.id - Penulis, Budayawan, dan Pengamat Politik Halim HD mengatakan sebagian besar masyarakat Indonesia saat ini mengalami sinisme yang pahit kepada Presiden Jokowi pasca keputusan Mahkamah Konstitusi (MK) tentang pengujian usia capres-cawapres UU Pemilihan Umum, setelah sebelumnya dimana-dimana di daerah selalu orang memandang Jokowi itu karena infrastruktur, semua orang memujanya.

Baca:Sastrawan Warih Wisatsana: Akankah Presiden Jokowi Seorang Negarawan atau Politikus Lihai yang Ambisius

Lalu sekarang dihadapkan kepada satu bentuk bagaimana ini tiba-tiba seorang anak muda yang baru 2 tahun dianggap bisa, lalu anaknya yang lain baru satu dua hari di partai lalu diangkat menjadi ketua partai. Praktek-praktek semacam ini kan artinya lebih buruk dari yang pernah terjadi di periode pak Harto, atau masa orde baru. Jadi kalau kita liat ada sinisme semacam itu, memang itulah kenyataan, ujarnya kepada Gesuri.id, Minggu (22/10) sore.

Bahkan, lanjutnya, bagi mereka yang kritis artinya yang mempunyai visi tentang kehidupan negara dan berbangsa pasti akan meninggalkannya. Ya pasti akan meninggalkannya. Kalau kita misalkan yang tadinya melihat sesuatu ini model atau contoh lalu contoh ini tiba-tiba berbalik kenapa harus kita ikuti lagi? tandasnya.

Menurutnya, masyarakat mengalami kekecewaan yang bukan saja secara personal namun kekecewaan sosial kultural dan kekecewaan konstitusional.

Baca juga :