Harga Gula Jeblok, Mufti Minta Pemerintah Perhatikan Petani

Harga gula petani kini melorot jadi Rp 10.500 hingga Rp 10.700 per kilogram (kg).
Kamis, 18 Juni 2020 06:50 WIB Jurnalis - Heru Guntoro

Jakarta, Gesuri.id - Anggota Komisi VI DPR RI Mufti Anam, meminta pemerintah memperhatikan nasib petani tebu yang kini harga gula produksinya jeblok seiring besarnya arus impor.

Harga gula petani kini melorot jadi Rp 10.500 hingga Rp 10.700 per kilogram (kg). Kondisi ini, membuat pedagang enggan membeli gula petani dengan harga memadai karena sudah memegang gula impor.

Impor besar-besaran yang berbarengan dengan masa giling puluhan pabrik gula berbasis tebu petani adalah bencana besar bagi petani. Saya sudah mengingatkan tentang ini sejak awal, Mufti di Jakarta, Rabu (17/6).\

Baca:Banteng Kalbar Berikan Bantuan Sembako Pada Warga Landak

Baca juga :