“Imported Case” Jadi Tantangan Baru Hadapi Covid-19

Negara-negara lain sedang menghadapi isu "imported case", yakni kasus-kasus COVID-19 yang dibawa dari luar negeri.
Selasa, 31 Maret 2020 11:26 WIB Jurnalis - Heru Guntoro

Jakarta, Gesuri.id - Presiden RI Joko Widodo mengingatkan adanya tantangan baru dari sejumlah negara, di antaranya Republik Rakyat Tiongkok (RRT), Korea Selatan, dan Singapura dalam perang melawan COVID-19 yakni imported case.

Di beberapa negara yang telah mampu mendatarkan kurva COVID-19 menghadapi tantangan baru dengan yang dinamakan gelombang baru COVID-19, kata Presiden Joko Widodo (Jokowi) dalam rapat terbatas melalui video conference dengan topik Penanganan Arus Masuk WNI dan Pembatasan Perlintasan WNA dari Istana Kepresidenan RI, Bogor, Selasa (31/3).

Baca:Apa Kabar RS KhususCoronadi Pulau Galang?

Presiden mengingatkan bahwa negara-negara lain sedang menghadapi isu imported case, yakni kasus-kasus COVID-19 yang dibawa dari luar negeri.

Baca juga :