Johan Soroti Permasalahan Kelebihan Kapasitas di Lapas Tak Kunjung Usai

Data yang diterima dari Direktorat Jenderal Pemasyarakatan (Ditjen Pas) lapas di Indonesia mengalami kelebihan muatan hingga 131,077%.
Minggu, 02 April 2023 20:52 WIB Jurnalis - Heru Guntoro

Jakarta, Gesuri.id - Anggota Komisi III DPR RI Johan Budi S. Pribowo mengungkapkan, bahwa permasalahan over capacity (kelebihan kapasitas) di lembaga pemasyarakatan (lapas) menjadi permasalahan yang tak kunjung usai.

Johan Budi meminta agar Kementerian Hukum dan HAM bersama dengan Direktorat Jenderal Lembaga Pemasyarakatan mengambil langkah konkrit dalam mengatasi masalah kelebihan kapasitas di lapas. Lapas mengalami kelebihan penghuni atau over kapasitas karena terjadi over kriminalisasi di Indonesia. Indonesia dinilai terlalu banyak mengedepankan pemenjaraan.

Baca:Samsun Minta Aparat Bertindak Tegas ke Tambang Ilegal

Kita harapkan rapat ini bukan sekedar ritual saja, menggugurkan kewajiban. Persoalan lapas, pak Dirjen Lapas, sejak saya masuk Komisi III ini sering kali diungkapkan over kapasitas. Dan saya sering ke dapil, tidak ada tindakan-tindakan yang tidak biasa yang menjadi resolusi menangani over kapasitas, papar Johan saat Rapat Kerja dengan Menteri Hukum dan Ham RI di Nusantara II, Senayan, Jakarta, Rabu (29/3).

Baca juga :