Junimart Minta Tingkatkan Anggaran Lauk Pauk Praja IPDN

anggaran lauk pauk Praja IPDN dinilai belum setara dengan sekolah kedinasan lainnya seperti Akademi Militer (Akmil) dan Akademi Kepolisian.
Jum'at, 28 Oktober 2022 18:11 WIB Jurnalis - Heru Guntoro

Jakarta, Gesuri.id - Wakil Ketua Komisi II DPR RI Junimart Girsang mendesak Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) dibawah kepemimpinan Mendagri Muhammad Tito Karnavian untuk semakin meningkatkan anggaran untuk lauk pauk konsumsi Praja Institut Pemerintahan Dalam Negeri (IPDN).

Mengingat, anggaran lauk pauk Praja IPDN per praja IPDN saat adalah Rp43 ribu yang dinilai belum setara dengan sekolah kedinasan lainnya seperti Akademi Militer (Akmil) dan Akademi Kepolisian (Akpol).

Baca:JunimartSerukan Penutupan Perusahaan Bakrie di Dairi

Kami sudah perjuangkan dari sebelumnya Rp34 ribu menjadi Rp43 ribu. Saat ini, uang lauk pauk per praja IPDN adalah Rp43 ribu. Tetapi itu masih jauh, kami inginkan naik di angka Rp65 ribu. Akmil itu Rp75 ribu. Maka, anggaran lauk pauk konsumsi per praja IPDN masih perlu ditambah. Jika pun tak menyamai, paling tidak mendekati sekolah kedinasan lain seperti Akmil dan Akpol, ujar Junimart usai memimpin tim kunjungan kerja reses Komisi II DPR RI ke Kampus IPDN Jatinangor, Sumedang, Rabu (26/10).

Baca juga :