Karolin Minta KTNA Landak Maksimalkan Peran

KTNA untuk bisa memaksimalkan perannya dalam mendampingi petani yang ada agar bisa menjadi petani yang mandiri.
Selasa, 09 April 2019 17:43 WIB Jurnalis - Heru Guntoro

Ngabang, Gesuri.id - Bupati Landak Karolin Margret Natasa meminta pengurus Kontak Tani Nelayan Andalan (KTNA) setempat untuk bisa memaksimalkan perannya dalam mendampingi petani yang ada agar bisa menjadi petani yang mandiri.

Saya menginginkan agar para petani maupun pekebun di Kabupaten Landak, Provinsi Kalimantan Baratbisa mandiri. Untuk itu, saya meminta kepada pengurus KTNA Kabupaten Landak yang baru dilantik bisa benar-benar memaksimalkan perannya dalam mendampingi petani, kata Karolin di Ngabang, Selasa (9/4).

Baca:Menilik Jokowi Muda Lewat Jokowi Travelling Story

Dia mengatakan, sebagian besar masyarakat di Kabupaten Landak merupakan mayoritas petani dan pekebun. Karena itupihaknya memberikan perhatian yang maksimal, baik itu kepada kelompok tani maupun program-program petani.

Saya yakin, jika petani mandiri, apapun yang menjadi harapan pemerintah daerah akan tercapai, selama semua pihak mendukungnya, tuturnya.

Baca juga :