Kecepatan Vaksinasi Jadi Penentu Keberhasilan Tangani Corona

Kecepatan dalam melaksanakan vaksinasi COVID-19 ke masyarakat menjadi penentu keberhasilan menangani pandemi.
Senin, 14 Juni 2021 16:15 WIB Jurnalis - Heru Guntoro

Jakarta, Gesuri.id - Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengatakan, kecepatan dalam melaksanakan vaksinasi COVID-19 ke masyarakat menjadi penentu keberhasilan menangani pandemi.

Presiden dalam kunjungannya ke pelaksanaan vaksinasi COVID-19 di Rusun Tanah Tinggi di Jakarta Pusat, Senin (14/6) mencontohkan di daerah seperti DKI Jakarta yang memiliki penduduk dengan mobilitas dan interaksi antara masyarakat yang tinggi sangat membutuhkan kecepatan vaksinasi.

Baca:Presiden Harap DKI Jakarta Capai Kekebalan Komunal Agustus

Maka dari itu, Presiden Jokowi memberikan target untuk penyuntikan 100 ribu dosis vaksin COVID-19 per hari untuk wilayah DKI Jakarta. Selain itu, Presiden juga menargetkan 7,5 juta warga DKI Jakarta telah diberikan vaksin COVID-19 pada akhir Agustus 2021.

Baca juga :