Koster Buka Seminar dan Rakernas FKDK BPDSI Tahun 2022

Seminar dan Rakernas FKDK BPDSI diikuti oleh lebih dari 81 peserta.
Selasa, 15 Maret 2022 15:31 WIB Jurnalis - Elva Nurrul Prastiwi

Badung, Gesuri.id - Gubernur Bali Wayan Koster membuka langsung seminar dan Rakernas FKDK BPDSI dimana Bank BPD Bali menjadi tuan rumah Seminar Nasional dan Rapat Kerja Nasional Forum Komunikasi Dewan Komisaris Bank Pembangunan Daerah Seluruh Indonesia (FKDK BPDSI) tahun 2022.

BacaKata Sekjen Hasto Soal Klaim Luhut Tentang Penundaan Pemilu

Seminar dan Rakernas FKDK BPDSI diikuti oleh lebih dari 81 peserta yang terdiri dari Komisaris Utama, Komisaris, Direktur Utama, Direksi, Komite dan Kepala Kantor Perwakilan Bank Indonesia (BI) Bali, Kepala Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Regional 8 Bali Nusra, pihak terkait lainnya dari seluruh Bank Pembangunan Daerah Se-Indonesia.

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Republik Indonesia Sandiaga Salahuddin Uno dan Deputi Bidang Industri dan Investasi Henky Hotma P. Manurung ikut menyampaikan materi dengan tema Recovery Industri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Untuk Mendorong Pertumbuhan Ekonomi Daerah Melalui Optimalisasi Pembiayaan Bank Pembangunan Daerah Seluruh Indonesia.

Gubernur Bali pada kesempatan tersebut menyampaikan mengenai potensi ekonomi dan bisnis terutama kekayaan SDA yang begitu melimpah yang dimiliki Bali. Dari potensi-potensi tersebut akan menjadi modal dasar daerah untuk menggerakkan roda perekonomian. Gubernur juga berharap BPD Bali sebagai lembaga ekonomi dapat mengambil peran aktif untuk berpartisipasi dalam menyukseskan program pembangunan pemerintah daerah.

Baca juga :