Lelang Dini Penting Guna Percepatan Realisasi Program 2019

Sebesar 80% anggaran PUPR merupakan pengadaan barang dan jasa yang dilakukan melalui pelelangan.
Rabu, 12 Desember 2018 12:49 WIB Jurnalis - Elva Nurrul Prastiwi

Jakarta, Gesuri.id Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) melakukan rapat koordinasi dalam rangka persiapan pelaksanaan anggaran tahun 2019 yang dihadiri oleh sekitar 219 peserta, terdiri dari pejabat tinggi madya, Kepala Balai/Balai Besar dan pejabat pratama, di Gedung Auditorium, Kementerian PUPR, Jakarta, Selasa (11/12) malam.

Baca:Rusun TOD, Hunian Ideal MBR dan Dekat Moda Transportasi

Rapat koordinasi ini bertujuan untuk menyamakan pemahaman terhadap arahan dari Presiden RI Joko pada acara penyerahan Daftar Isian Pelaksanaan Anggaran (DIPA) 2019.

Dalam sambutannya Menteri PUPR Basuki Hadimuljono menyampaikan arahan Presiden Jokowi kepada seluruh jajaran Kementerian PUPR terkait pelaksanaan program 2019 untuk mempersiapkan program dengan baik dan melakukan lelang dini lewat lelang elektronik.

Anggaran Kementerian PUPR untuk tahun 2019 sebesar Rp 110,73 triliun dimana sekitar 80% atau Rp 88,58 triliun merupakan pengadaan barang dan jasa yang dilakukan melalui pelelangan.

Baca juga :