Mensos Risma Bantu Para Istri Pemulung & Warga Telantar 

"Membuat Rusunawa untuk tempat tinggal para eks pemulung dan tunawisma, serta membuka lapangan kerja melalui Sentra Kreasi Atensi".
Senin, 15 Maret 2021 09:23 WIB Jurnalis - Elva Nurrul Prastiwi

Jakarta, Gesuri.id - Menteri Sosial Tri Rismaharini memfasilitasi hunian sampai peluang usaha melalui program Sentra Kreasi Atensi.

Secara khusus, program itu bertujuan menggerakkan para istri pemulung dan perempuan pemulung, agar berdaya secara ekonomi.

Baca:Rencana Impor Beras Tidak Masuk akal dan Harus Dibatalkan!

Saat meninjau sentra kreasi tersebut di Balai Karya Pangudi Luhur Bekasi Jawa Barat, Risma menyebut dampak pandemi COVID-19 benar-benar tidak hanya soal krisis kesehatan semata, tapi telah berdampak pada mata pencaharian masyarakat.

Masalah ini kami berikan solusinya dengan membuat Rusunawa untuk tempat tinggal para eks pemulung dan tunawisma, serta membuka lapangan kerja melalui Sentra Kreasi Atensi, kata Risma dalam keterangannya, Minggu (14/3).

Baca juga :