Mercy Minta Penanganan Komprehensif Polemik Subsidi BBM

Semua lapisan masyarakat harus dipastikan bisa tetap mengakses BBM subsidi sekaligus menerima bantuan sosial (bansos).
Selasa, 13 September 2022 08:46 WIB Jurnalis - Heru Guntoro

Jakarta, Gesuri.id - Anggota Badan Anggaran (Banggar) DPR RI Mercy Chriesty Barends meminta polemik penyelesaian subsidi bahan bakar minyak (BBM) membutuhkan penanganan komprehensif dari hulu ke hilir.

Semua lapisan masyarakat harus dipastikan bisa tetap mengakses BBM subsidi sekaligus menerima bantuan sosial (bansos).

Persoalan subsidi energi menjadi pergumulan kami di Komisi VII dari waktu ke waktu. Dan memang seperti memakan buah simalakama. Jadi, menambah subsidi berurusan dengan ruang fiskal APBN. Mengurangi subsidi walau ditambah bantalan, masyarakat miskin kita masih cukup besar. Dan pasti akan terjadi gejolak yang luar biasa. Kata Mercy saat rapat dengan Kementerian Keuangan yang membahas subsidi BBM di ruang Banggar DPR, Senin (12/9).

Baca:Ribuan Pelajar di Sumatera Barat Terima Beasiswa Program KIP

Baca juga :