Pembangunan Masjid Pemberian Pangeran UEA Siap Dimulai

Masjid tersebut merupakan pemberian Pangeran Abu Dhabi kepada Presiden Joko Widodo atas rasa hormatnya terhadap karakter Presiden RI.
Kamis, 04 Maret 2021 09:00 WIB Jurnalis - Heru Guntoro

Surakarta, Gesuri.id - Wali Kota Surakarta Gibran Rakabuming Raka siap memulai pembangunan masjid yang merupakan hadiah dari pangeran Uni Emirat Arab (UEA) Mohammed bin Zayed Nahyan untuk Presiden Joko Widodo.

Nanti tunggu hari Sabtu, kami groundbreaking (peletakan batu pertama) masjid, kata Gibran di Solo, Rabu (3/3).

Salah satu persiapan yang dilakukannya adalah meninjau lahan seluas 2,9 hektar di tanah bekas depo Pertamina yang ada di kawasan Kelurahan Gilingan, Kecamatan Banjarsari, Solo. Ia mengatakan nantinya masjid tersebut akan menyerupai desain Grand Mosque yang ada di Abu Dhabi, UEA.

Baca:Gibran: Karang Taruna Garda Depan Sosial Bersama Pemerintah

Baca juga :