Pemkab Landak Gandeng WVI Adakan Pelatihan Pengasuhan 

Pelatihan ini akan berlangsung mulai dari tanggal 20 hingga 22 Maret 2019 yang diselenggarakan di Aula Kantor Dinas PUTR Kabupaten Landak.
Kamis, 21 Maret 2019 15:33 WIB Jurnalis - Elva Nurrul Prastiwi

Landak, Gesuri.id - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Landak melalui Dinas Pengendalian Penduduk, Keluarga Berencana, Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Kabupaten Landak (DP2KBP3A) bekerjasama dengan Wahana Visi Indonesia (WVI) mengadakan pelatihan Pengasuhan Dengan Cinta.

Pelatihan ini akan berlangsung mulai dari tanggal 20 hingga 22 Maret 2019 yang diselenggarakan di Aula Kantor Dinas PUTR Kabupaten Landak, diikuti 30 orang yang merupakan perwakilan orang tua berasal dari lima desa di Kecamatan Ngabang dan Kecamatan Jelimpo yaitu Desa Tubang Raeng, Tebedak, Jelimpo, Angan Tembawang dan Dara Itam.

Baca:KarolinMediasi PT Antam dan PT Hilton Duta Lestari

Bupati Landak, Karolin Margret Natasa berharap dengan diadakannya kegiatan pelatihan ini dapat mendorong peserta selaku orang tua untuk menjadi pelopor yang dapat dicontoh masyarakat yang lain dalam melakukan pola asuh yang baik kepada anak.

Kita ingin para orang tua untuk menerapkan pola asuh dengan cinta kepada anak dan menjadi pelopor di lingkungan terdekat untuk menjadi contoh bagi masyarakat lainnya, ujarnya.

Baca juga :