Pemkab Landak Siap Sinergikan Program Pemerintah Pusat

Karolin nyatakan Pemkab Landak siap mensinergikan program pemerintah pusat di daerah dalam mendorong perekonomian masyarakat.
Jum'at, 27 Juli 2018 10:59 WIB Jurnalis - Elva Nurrul Prastiwi

Jakarta, Gesuri.id - Bupati Landak Karolin Margret Natasa menyatakan siap mensinergikan program pemerintah pusat di daerah dalam mendorong perekonomian masyarakat dan menekan inflasi daerah dan nasional.

Terkait kegiatan Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) IX Tim Pengendali Inflasi Daerah (TPID) 2018 yang diadakan oleh Bank Indonesia (BI) yang dibuka oleh Presiden Joko Widodo di Jakarta, Pemkab Landak selama ini juga sudah membuat kebijakan program pemerintahan daerah yang bersinergi dengan pemerintah pusat, kata Karolin di Jakarta, Jumat (27/7).

Baca:KarolinTinjau Kesiapan Penginapan Peserta Pesparawi

Karolin mengatakan, selama ini terdapat enam sektor utama yang memiliki sumbangan terbesar terhadap pertumbuhan. Yakni industri pengolahan, terutama nonmigas, pertanian, perdagangan, informasi dan komunikasi, konstruksi, dan jasa keuangan.

Namun tahun 2018, pemerintah akan mendorong peningkatan tiga sektor prioritas, yaitu industri pengolahan, pertanian, dan pariwisata untuk menjadi sumber pertumbuhan ekonomi dan investasi.

Baca juga :