Pemprov Jateng Percepat Penyelesaian RTLH

Pemerintah Provinsi Jawa Tengah mempercepat penyelesaian perbaikan rumah tidak layak huni (RTLH) di sejumlah daerah.
Jum'at, 19 Oktober 2018 02:00 WIB Jurnalis - Elva Nurrul Prastiwi

Jepara, Gesuri.id - Pemerintah Provinsi Jawa Tengah mempercepat penyelesaian perbaikan rumah tidak layak huni (RTLH) di sejumlah daerah.

Kami terus mengebut penyelesaian persoalan RTLH agar setiap tahun, jumlah RTLH yang diperbaiki terus meningkat, kata Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo saat penyerahan bantuan unit RTLH bagi keluarga tidak mampu di Desa Kancilan, Kecamatan Kembang, Kabupaten Jepara, Kamis (18/10).

Baca:KeseruanGanjarSaat Dilatih Pelatih NBA

Pada 2016, Pemprov Jateng telah memperbaiki 3.601 unit RTLH, dan jumlah itu meningkat pada 2017 dengan total perbaikan RTLH 20.000 unit.

Pada tahun ini, Pemprov Jateng menargetkan dapat memperbaiki 30.000 rumah warga yang tidak layak huni.

Baca juga :