Petronela Krenak Tegaskan Koperasi Merah Putih Pilar Ekonomi Rakyat Papua

Bupati Sorong Selatan Petronela Krenak menegaska, koperasi harus menjadi tulang punggung perekonomian rakyat.
Minggu, 26 Oktober 2025 20:42 WIB Jurnalis - Nurfahmi Budi Prasetyo

Sorong Selatan, Gesuri.id - Bupati Sorong Selatan sekaligus politisi PDI Perjuangan, Petronela Krenak, menegaskan bahwa koperasi harus menjadi tulang punggung perekonomian rakyat.

Hal itu ia sampaikan saat membuka Workshop Koperasi Desa/Kelurahan Merah Putih (KDKMP) di Aula Hotel Mratuwa Sesna, Jumat (24/10/2025).

Kegiatan ini diikuti 300 peserta, terdiri dari pengurus koperasi desa, kepala distrik, perangkat daerah, dan mitra usaha. Workshop tersebut merupakan tindak lanjut dari Instruksi Presiden Nomor 9 Tahun 2025 tentang percepatan pembentukan KDKMP.

Di dalam koperasi ada semangat gotong royong, ada nilai kemandirian, dan yang paling penting ada keadilan ekonomi untuk masyarakat desa, ujar Petronela.

Ia menekankan pentingnya membangun koperasi yang berakar pada potensi lokal dan memberdayakan masyarakat, terutama mama-mama Papua yang berperan besar dalam ekonomi rumah tangga.

Baca juga :