Presiden Harap Kehadiran Freeport Jadi Daya Tarik KEK Gresik

Menjadi daya tarik industri-industri lain untuk ikut masuk ke kawasan tersebut.
Selasa, 12 Oktober 2021 13:00 WIB Jurnalis - Heru Guntoro

Gresik, Gesuri.id - Presiden Joko Widodo (Jokowi) berharap kehadiran PT Freeport Indonesia di Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) Gresik, Jawa Timur, akan menjadi daya tarik industri-industri lain untuk ikut masuk ke kawasan tersebut.

Hal itu disampaikan Presiden Jokowi saat memberikan sambutan dan arahan dalam acara peletakan batu pertama Pembangunan Smelter PT Freeport Indonesia di KEK Gresik, di Jawa Timur, Selasa (12/10).

Saya berharap kehadiran PT Freeport di Kawasan Ekonomi Khusus Gresik akan menjadi daya tarik bagi industri-industri lain untuk masuk ke Kawasan Ekonomi Gresik ini, khususnya industri turunan tembaga untuk ikut investasi di sini, ujar Presiden Jokowi sebagaimana disaksikan melalui tayangan langsung Youtube Sekretariat Presiden di Jakarta, Selasa (12/10).

Baca:Untari Ajak Struktural DPC Jadikan Poktan Petani Perjuangan

Baca juga :