Presiden Jokowi Hadiri Pertemuan Dewan Bisnis APEC

Dialog APEC Business Advisory Council (AB dengan para pemimpin mengambil tema "Inclusion in the Age of Disruption: Charting a Common Future"
Minggu, 18 November 2018 09:45 WIB Jurnalis - Elva Nurrul Prastiwi

Jakarta, Gesuri.id - Presiden Joko Widodo menghadiri pertemuan Dewan Bisnis Asia-Pacific Economic Cooperation atau APEC Business Advisory Council (ABAC) di Port Moresby, Papua Nugini, Sabtu (17/11).

Deputi Bidang Protokol, Pers, dan Media Sekretariat Presiden Bey Machmudin dalam keterangannya diterima di Jakarta, Minggu (18/11), menyebutkan dialog ABAC dengan para pemimpin mengambil tema Inclusion in the Age of Disruption: Charting a Common Future dengan fokus pembahasan pada isu perdagangan, ekonomi global dan ekonomi digital.

Baca: Hadiri KTT APEC, Presiden Bertolak ke Port Moresby

Presiden Jokowi tergabung dalam break out grup terbatas bersama kepala negara atau kepala pemerintahan APEC yaitu Perdana Menteri Australia Scott Morrison, Perdana Menteri Vietnam Nguyn Xuan Phuc, dan Utusan Khusus Cina Taipei Morris Chang (Founder Taiwan Semiconductor Manufacturing).

Mereka bertemu dengan perwakilan ABAC dari keempat negara dan dimoderasi oleh Richard Cantor dari Amerika Serikat. Dari Indonesia sendiri hadir Ketua ABAC Indonesia Anindya Bakrie.

Baca juga :