Presiden Jokowi Harap Proyek KCJB Jadi Bagian Konektivitas

Konektivitas antarnegara seperti yang digagas negara-negara ASEAN.
Jum'at, 14 Oktober 2022 08:23 WIB Jurnalis - Heru Guntoro

Jakarta, Gesuri.id - Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengharapkan proyek Kereta Cepat Jakarta-Bandung (KCJB) dapat menjadi bagian konektivitas antarnegara seperti yang digagas negara-negara ASEAN.

Presiden Jokowi usai meninjau pembangunan proyek kereta cepat di Stasiun Tegalluar, Kabupaten Bandung, Jawa Barat, mengatakan proyek KCJB akan diintegrasikan dengan pelabuhan ataupun bandara sehingga menjadi bagian konektivitas lintas negara.

Ini memang kereta api cepat yang pertama di kawasan, di ASEAN, dan kita mengharapkan nanti terjadi konektivitas antarnegara, entah disambungkan itu dengan pelabuhan, entah itu disambungkan dengan bandara, kata Jokowi.

Baca:Jokowi Sahkan IndoVac, Vaksin Covid-19 Buatan Dalam Negeri

Baca juga :