Jakarta, Gesuri.id - Presiden Joko Widodo (Jokowi) minta para pimpinan perusahaan (CEO) untuk merancang kolaborasi antara usaha besar dengan petani untuk mengoptimalkan produksi dalam negeri sehingga bisa mengurangi impor komoditas pangan.
Saya mengajak agar para CEO bisa merancang kolaborasi kerja sama antara yang besar dengan para petani, sehingga komoditi-komoditi yang tadi saya sampaikan itu bisa kita selesaikan, ujar Presiden dalam Kompas100 CEO Forum secara daring di Jakarta, Kamis (21/1).
Presiden menjabarkan sektor pangan domestik masih dibebani kebutuhan impor. Misalnya, untuk gula, kedelai, jagung, dan bawang putih. Untuk sejumlah komoditas tersebut, Indonesia masih harus impor dalam jumlah besar untuk menjamin ketersediaan stok di dalam negeri.