Risma Ingin SDM Unggul, Tak Boleh Diskriminasi Talenta

Bila ingin unggul dalam bidang apapun, kota harus memiliki SDM yang berkualitas.
Senin, 19 Agustus 2019 11:35 WIB Jurnalis - Hiski Darmayana

Surabaya, Gesuri.id - Wali Kota Surabaya, Tri Rismaharini, sebagai inspektur upacara Hari Ulang Tahun (HUT) ke-74 Republik Indonesia di Taman Surya, Balai Kota Surabaya, Sabtu (17/8) pagi mengatakan ia ingin masyarakat Surabaya unggul Sumber Daya Manusia (SDM)-nya.

Baginya, bila ingin unggul dalam bidang apapun, kota harus memiliki SDM yang berkualitas.

Ke depan, kita sudah pengalaman dari negara-negara maju, kalau kita mau menang di bidang apapun, memang harus punya SDM yang berkualitas, kata Risma, dilansir dari tribunnews.com, Sabtu.

Untuk mewujudkannya, ia meyakini bahwa tiap SDM memiliki talentanya tersendiri, sehingga tak boleh didiskriminasi.

Sementara itu, ratusan siswa SMP se-Surabaya menari sambil mengenakan pakaian adat yang menggambarkan berbagai wilayah di Indonesia.

Baca juga :