Batam, Gesuti.id - Kementerian Sosial menyiapkan bantuan guna mendukung penyelenggaraan pendidikan, pengelolaan sampah, dan pemberdayaan ekonomi warga di Pulau Bertam, Kota Batam, Provinsi Kepulauan Riau.
Menteri Sosial Tri Rismaharini menyatakan bahwa kementerian akan mengupayakan pendirian menara pemancar sinyal guna mendukung penyelenggaraan kegiatan pembelajaran dari jarak jauh via daring bagi anak-anak di Pulau Bertam dan dua pulau lain di wilayah Batam.
Baca:Gandeng ITB,RismaSiap Bangun Bank Sampah
Sementara saya akan pasang tower (menara pemancar) di tiga pulau. Anak-anak belajar di sekolah cabang yang ditunjuk Pak Wali Kota. Anak-anak sekolah di sini dengan bantuan sarana internet. Itu seperti Suku Anak Dalam di Jambi, katanya saat mengunjungi Pulau Bertam, Selasa (7/6).