Rudy Ajak Masyarakat Jaga Aset Pemerintahan 

Rudy mengingatkan kembali warga masyarakat Solo yang ingin menyampaikan pendapatnya baik kepada Pemkot Surakarta.
Senin, 19 Oktober 2020 13:13 WIB Jurnalis - Heru Guntoro

Surakarta, Gesuri.id - Wali Kota Surakarta, FX Hadi Rudyatmo, mengajak semua elemen warga masyarakat Kota Surakarta ikut menjaga semua aset-aset pemerintah dan milik daerah dari tindakan-tindakan yang anarkis, radikalisme, premanisme, dan intoleran.

Saya menilai jika hanya Polri dan TNI saja tidak cukup, tetapi peran semua elemen masyarakat ikut menjaga keamanan dari tindakan anarkis sangat dibutuhkan, kata dia, di sela acara Silaturahmi Kamtibmas Segenap Elemen dan Komponen Masyarakat Surakarta, di Pendapa Gede Balai Kota Surakarta, Senin (19/10).

Pada acara Deklarasi Damai Menolak Segala Bentuk Anarkis dan Kekerasan, serta Kerusuhan Dalam Menyampaikan Pendapat di Muka itu juga dihadiri Komandan Korem 74/Warastratama, Kolonel Infantri Rano Tilaar, Kepala Polres Kota Surakarta, Komisaris Besar Polisi Ade S Simanjutak, Ketua DPRD Surakarta, Budi Prasetyo, jajaran Forum Komunikasi Pimpinan Daerah Surakarta, ormas, dan tokoh masyarakat lainnya.

Baca:Ini KenanganRudyAkan Sosok Robby Sumampow

Baca juga :